Opor Ayam Sehat



Makanan ini aman dikonsumsi oleh manusia, tidak membahayakan tubuh bahkan memberikan manfaat lebih bagi kesehatan. Makanan ini mudah didapatkan, mudah dibuat di rumah dan harganya terjangkau. Ingin mencoba?

Bahan :
1 ekor ayam
minyak goreng secukupnya
2 lembar daun salam
1 batang serai, dimemarkan
1 cm lengkuas, dimemarkan
4 cm kayu manis
750 cc susu cair low fat (putih)

Bumbu :
10 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sendok makan ketumbar
10 butir jintan
1/2 sendok teh merica bulat
1/2 sendok teh terasi
2 buah cabai merah keriting
1 sendok teh kecap manis
1/2 sendok teh kecap asin
garam dan gula pasir secukupnya

Cara Membuat:
1. Ayam dibersihkan sampai bersih, dan dipotong menjadi 10 bagian, tiriskan.
2. Beri jeruk nipis dan garam secukupnya. aduk rata.
3. Haluskan bumbu sampai halus, 
4. Panaskan 3 sendok makan minyak goreng tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum
5. Masukkan ayam, aduk rata sampai daging ayam berwarna putih
6. Kemudian masukkan daun salam, lengkuas, kayu manis, beri susu cair low fat
7. Beri kecap manis, kecap asin, gula dan garam
8. Cicipi rasanya sampai pas
9. Kecilkan api. Aduk sesekali sampai ayam lunak dan kuah mengental.

7 komentar:

  1. ada revisi cara membuatnya :

    Cara Membuat:
    1. Ayam dibersihkan sampai bersih, dan dipotong menjadi 10 bagian, tiriskan.
    2. Beri jeruk nipis dan garam secukupnya. aduk rata.
    3. Haluskan bumbu sampai halus,
    4. Panaskan 3 sendok makan minyak goreng tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum
    5. Masukkan ayam, aduk rata sampai daging ayam berwarna putih
    6. Kemudian masukkan daun salam, lengkuas, kayu manis, beri susu cair low fat
    7. Beri kecap manis, kecap asin, gula dan garam
    8. Cicipi rasanya sampai pas
    9. Kecilkan api. Aduk sesekali sampai ayam lunak dan kuah mengental.

    mohon maaf atas ketidaknyamananannya.
    Terima kasih.

    BalasHapus
  2. Ci Han, tetep aku tunggu yach kelanjutan cara masak nya disini. Thx

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sudah diposting kelanjutan cara masaknya, Dwi. Kalau bisa pakai ayam kampung ya. Susu cair low fat sudah banyak kok dijual di mini market.
      Ditunggu komentar selanjutnya ya kalau resep ini sudah Dwi coba.

      Hapus
  3. Makasih ci buat revisi nya. Aku tunggu resep2 sehat laen nya

    BalasHapus
    Balasan
    1. resep yang lainnya pasti dibuat... sering-sering aja buka blognya yaa....
      met berhari minggu dengan keluarganya... :-D

      Hapus
  4. Ci Han, resep opor ayam sehat nya uda aku coba dan berhasil !!! yeahhhhh.......
    Thx ci berkat resep cici. Dan bener bau susu nya ngak kecium, malah ngak kayak pake susu loh. Uenaaaak dan sehat..............
    Ayo ci tulis resep baru lagi yach aku tunggu ^___^v

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yes! Dwi.... :-D
      Ci ikut seneennggg banget kalau ternyata resepnya berhasil dibuat. Tidak ada hal yang bikin bahagia selain karya ci bisa berguna dan membuat sehat.
      Ci pasti buat menu-menu sehat dan hemat yang lainnya. Aca aca fighting!

      Hapus